FKIP – Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi (Himadiksan) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar Kelas Ilmiah #2 dengan mengusung tema “Preparation Tips for the Student Creativity Program Towards PIMNAS 2024”. Kelas tersebut digelar pada Minggu (19/11/2023) secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting.
Pada kelas tersebut, Himadiksan FKIP UNS menghadirkan seorang narasumber, yaitu Iksan Riva Nanda, S.Pd. Ia merupakan alumnus FKIP UNS yang berhasil mendapatkan mendali emas pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-34 dan mendali perak pada PIMNAS ke-35. Ia juga merupakan peraih beasiswa Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) pada Program Studi (Prodi) Teknik Metalurgi dan Material Universitas Indonesia (UI).
Iksan memaparkan materi bertajuk “Program Kreativitas Mahasiswa & KTI: Motivasi, Strategi, and Tips”. Dalam materi tersebut, ia menjelaskan 5 capaian diskusi. Kelima capaian tersebut adalah konsep PKM 2023 secara umum; jenis dan aspek penilaian PKM 2023; pengalaman, keuntungan, dan motivasi PKM; sistematika pembuatan proposal PKM 2023; dan konsep umum penulisan KTI.
Iksan memulai pemaparan materi dengan menjelaskan semantik dari PKM. Kemudian, ia juga menjelaskan definisi karya tulis. Menurutnya, karya tulis itu terdiri dari 3 macam, yaitu esai ilmiah, karya tulis ilmiah, dan artikel ilmiah.
Esai ilmiah merupakan bentuk dari karya tulis yang memberikan solusi dan memiliki sifat gagasan tertulis, futuristik, dan berpotensi jangka panjang (70% argumen dan 30% fakta). Karya tulis ilmiah merupakan tulisan atau laporan tertulis yang memaparkan hasil penelitian atau kajian suatu masalah dan bersifat implementatif. Sementara, artikel ilmiah merupakan simplifikasi dari karya tulis ilmiah dengan struktur padat, jelas, dan kaya kebaruan (novelty).
Lebih lanjut, ia juga membagikan 6 tips dalam menggali ide untuk menyusun sebuah proposal PKM. Keenam tips tersebut adalah membaca, pengamatan, diskusi, imajinasi, potensi, dan mengikuti dosen.
“Ada banyak cara untuk menggali ide. Pertama bisa dengan membaca buku, jurnal, atau PKM sebelumnya. Kemudian bisa dengan melakukan pengamatan langsung ke wilayah atas suatu permasalahan. Bisa juga dengan diskusi dengan kakak tingkat, atau dosen untuk mendapatkan inspirasi. Berpikir untuk berimajinasi yang relevan, melihat potensi sumber daya alam atau manusia suatu wilayah, atau ikut dosen dengan background ilmu yang kita persiapkan,” ungkap Iksan.
HUMAS FKIP
Reporter: Rosantika Utami
Editor: Budi Suseno
https://fkip.uns.ac.id/
https://instagram.com/fkipuns.official/
#fkipuns
#fkipbagus
#uns
#unsbisa
Leave A Comment